Program PLPBK
Kota Bengkulu melalui Panitia bersama dari 8 kelurahan penerima program PLPBK
di Kota Bengkulu menggelar Lokakarya Uji
Publik hasil Rencana Tindak Penataan Lingkungan Permukiman (RTPLP-PLPBK) , yang
berlangsung pada tanggal 16 juni 2015 bertempat di hotel Madelin jalan bhakti
Husada kelurahan lingkar Barat Kota Bengkulu di hadiri oleh 75 peserta yang terdiri dari
perwakilan SKPD di kota Bengkulu, fihak swasta yaitu bank mandiri syariah,
akademisi , hadir juga perwakilan kecamatan dan kelurahan penerima program
PLPBK se kota Bengkulu.
Sambutan Ibu Sosiana Patrilinda |
Kegiatan ini
dibuka langsung oleh Ibu wakil walikota Kota Bengkulu Sosiana Patrilinda, dalam
sambutannya wakil walikota Bengkulu mengajak semua fihak untuk saling mendukung
pelaksanaan kegiatan ini beliau menekankan perlunya duduk bersama agar terjadi
sinergisitas dalam usaha membangun Kota Bengkulu dalam kesempatan ini juga
Sosiana Patrilinda
menyampaikan
bahwa nantinya diharapkan melalui program ini terbagunnya suatu pranata social (aturan
bersama) antara stake holder dan masyarakat , pelaksana program dan relawan di
masyarakat, fihak pemerintah kelurahan, kecamatan dan tentunya pemerintah kota.
Pada kesempatan
ini juga wakil walikota Bengkulu menyempatkan berdialog dengan para pelaku
program dilapangan dalam hal ini BKM (badan keswadayaan masyarakat) yang telah
bekerja keras di dampingin oleh konsultan berusaha memajukan kelurahan mereka,
kelurahan Sumur Melele dengan perencanaan membuat rumah dari botol mengharapkan
dukungan dari pemerintah daerah karena hal ini merupakan terobosan yang akan di
lakukan oleh BKM realisasi “Rumah Botol”
yang akan dilakukan secara swadaya yang hingga saat ini telah mendapat dukungan
dari bank Indosesia cabang Bengkulu. Hal menarik lainnya dalam
kesempatan ini di perlihatkan juga hasil karya masyarakat kelurahan Sumur
melele yang memanfaatkan barang bekas berupa limbah botol dan limbah batok
kelapa muda yang telah di sulap oleh BKM menjadi kursi santai yang empuk dan
juga pot pajangan bunga dari batok kelapa muda.
Ibu wakil
walikota berharap agar semua hasilkerja masyarakat ini dapat di publis kepada
masyarakat lainnya, beliau mengatakan bahwasanya banyak sekali hal positif yang
perlu di ketahui oleh masyarakat lainnya dan potensi-potensi yang dimiliki di
lingkungan masyarakat yang dapat dijadikan modal untuk perbaikan ke depan,
pemda kota siap memberikan dukungan untuk itu beliau juga berharap agar BKM dan
relawan jangan sungkan untuk menyampaikan aspirasi mereka kepada pemda dan bila
perlu langsung menemui beliau.
Penjelasan Rumah Botol dari BKM Sumur Meleleh |
Acara
ini juga di hadiri oleh ibu Fitriani Badar
mantan kepala bapeda yang sekarang menjabat kepala Badan Lingkungan
Hidup kota Bengkulu, beliau menyampaikan sudah saatnya kita bersama-sama bertekat
melakukan perubahan, kalau bukan kita siapa lagi yang akan membangun kota kita,
hal ini selalu beliau sampaikan pada setiap kesempatan dimana hingga saat ini
Badan Lingkungan Hidup Kota Bengkulu telah bekerja sama dengan beberapa BKM dalam
banyak hal khususnya dalam hal pengelolaan sampah dimana BKM sumur melele
merupakan salah satu BKM yang telah bekerjasama denga BLH Kota Bengkulu, pada
akhir acara Fitriani Badar berkesempatan memborong hasil karya BKM berupa Kursi botol dan yang lainnya.
PLPBK KOTA BENGKULU GELAR UJI PUBLIK RTPLP
4/
5
Oleh
OC2 Bengkulu
Tambahkan komentar anda di bawah ini